![]() |
“Dua lokasi yang melaksanakan panen jagung ini memiliki luas lahan sekitar 7.500 meter persegi dan mampu menghasilkan kurang lebih 6,2 ton jagung. Penggarapan lahan dilakukan oleh kelompok tani setempat yang bekerja sama dengan pemilik lahan,” ujar Kompol Subagyo.
Ia menambahkan, kegiatan pendampingan ini turut melibatkan unsur Forkopimcam dan pemerintah desa setempat, sebagai wujud kolaborasi lintas sektor dalam mendukung ketahanan pangan daerah dan nasional.
“Kebersamaan antar unsur ini menjadi simbol kuat kolaborasi dalam mendukung ketahanan pangan yang merupakan bagian dari ketahanan nasional. Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga mitra strategis dalam pembangunan,” lanjutnya.
Menurut Kompol Subagyo, keberhasilan panen ini sekaligus menunjukkan bahwa aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat dapat berjalan beriringan dalam memastikan stabilitas dan ketersediaan pangan.
“Kami berkomitmen untuk terus mendampingi dan memastikan program ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Brebes dapat berjalan optimal demi kesejahteraan masyarakat,” tutupnya. ( Rizal S )