![]() |
Aktivitas jalan sehat di Waduk Penjalin hampir setiap hari ramai, terutama pada hari Minggu. Warga dari berbagai kalangan tampak antusias memanfaatkan kawasan tersebut sebagai ruang terbuka untuk berolahraga sekaligus bersosialisasi. Keramaian pengunjung juga turut mendorong tumbuhnya aktivitas ekonomi, terlihat dari banyaknya pedagang yang menjajakan aneka makanan dan minuman di sekitar lokasi.
Tokoh masyarakat Winduaji, Bagus Handoko, menyampaikan bahwa Waduk Penjalin memiliki potensi besar sebagai ruang publik yang menyehatkan sekaligus menggerakkan ekonomi warga. Menurutnya, kebiasaan jalan sehat yang dilakukan secara rutin memberikan dampak positif bagi kesehatan fisik dan mental masyarakat.
“Jalan sehat di Waduk Penjalin sangat bermanfaat. Selain badan menjadi sehat dan bugar, suasana alam yang sejuk juga membuat pikiran lebih segar. Tidak heran jika setiap Minggu tempat ini selalu ramai,” ujar Bagus Handoko, yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Bidang Kehormatan Partai PDI Perjuangan Kabupaten Brebes dan baru saja dilantik.
Ia berharap, ke depan Waduk Penjalin dapat terus dijaga kebersihan dan kenyamanannya, serta mendapatkan perhatian lebih agar dapat berkembang sebagai destinasi wisata olahraga dan rekreasi keluarga yang berkelanjutan di wilayah Brebes selatan.***

